Selain aktif di dunia pemerintahan, Bustami juga memiliki pengalaman organisasi yang cukup luas. Ia pernah menjabat sebagai Sekretaris Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Aceh Timur pada tahun 2012 hingga tahun 2015 dan hingga tahun 2025 tercatat sebagai Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Aceh Timur.
Sebelum menduduki jabatan Plt Kepala Dinas Pendidikan, Bustami telah memiliki rekam jejak pekerjaan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Timur, antara lain:
- Kepala Subbagian Perencanaan dan Program pada Dinas Pendidikan Aceh Timur (2009 sd 2015)
- Kepala Seksi Pembinaan Organisasi Kepemudaan pada Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (2017)
- Kepala Bidang Kearsipan pada Dinas Perpustakaan (2024 sd sekarang)
Penunjukan Bustami sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan Aceh Timur diharapkan dapat membawa angin segar dan inovasi dalam pengelolaan sektor pendidikan di kabupaten tersebut.
Bupati Aceh Timur menekankan bahwa sektor pendidikan adalah sektor yang paling sentral dalam upaya pembangunan di Aceh Timur, dan perlu penataan dan pembenahan terutama terkait kesenjangan tenaga guru pengajar antara daerah pedalaman dengan dikota, disamping itu upaya peningkatan infrastruktur pendidikan yang juga sangat dibutuhkan.
Pemerintah Kabupaten Aceh Timur berharap Bustami dapat menjalankan amanah ini dengan baik dan terus meningkatkan kualitas pendidikan di Aceh Timur. Semoga!.
Editor : Jamadon
Pewarta : Iskandar Ishak