“Selama kepemimpinan beliau satu periode 2019-2025, pemerintahan gampong Seuneubok Baro semakin membaik, kesejahteraan masyarakat meningkat, pembangunan infrastruktur dipacu Seperti irigasi pengairan sawah, pengerasan jalan dan program kesejahteraan masyarakat lainnya,” ungkap Maulidan Syahputra Kadus Suka Damai kepada metropesawat.com.
Dari tahun pertama menjabat hingga berakhir masa jabatannya, cara kepemimpinan Keuchik Fakhrurrazi semakin membaik.
Baik itu dari segi sikap melayani masyarakat, dan cara membangun gampong.
“Meski anggaran dana desa terbatas, tapi beliau tetap mengutamakan program prioritas di desa, seperti pembangunan irigasi pertanian dan palawija, kegiatan keagamaan, pembangunan talud, rabat beton, pengerasan jalan, pembangunan bilik Dayah, paving blok, menyalurkan bantuan ketahanan pangan, dan menyalurkan berbagai bantuan sosial lainnya,” ungkap Maulidan.
Selain itu, Fakhrurrazi mampu melobi dan menjemput anggaran dari kabupaten untuk menyukseskan berbagai kegiatan di desa untuk kesejahteraan masyarakat.
“Jika kita lihat selama kepemimpinan Keuchik Fakhrurrazi periode pertama ekonomi dan kesejahteraan masyarakat yang mayoritas sebagai petani semakin meningkat, bahkan kini tidak ada lagi rumah warga yang tidak memiliki instalasi listrik semuanya sudah teraliri jaringan listrik,” ungkapnya.
Selain itu, dalam hal menyusun perencanaan pembangunan desa, Keuchik Fakhrurrazi melibatkan semua stakeholder di desa sehingga pembangunan berjalan sesuai harapan dan aspirasi masyarakat.
“Oleh karena itu, kami siap memenangkan kembali Fakhrurrazi sebagai Keuchik Gampong Seuneubok Baro periode kedua,” ungkap Maulidan.
Untuk diketahui, kontestasi Pilchik periode 2025-2031 tahun ini diikuti dua kandidat yakni Fakhrurrazi calon nomor urut 1, dan Abd Hamid sebagai calon nomor urut 2.
Panitia Pemilihan Keuchik (P2K) Gampong Seuneubok Baro, mengajak seluruh masyarakat Gampong Seuneubok Baro yang memiliki hak pilih agar tidak golput dan memberikan hak pilihnya pada hari pemilihan Selasa 7 Oktober 2025.
Untuk diketahui, jumlah penduduk Gampong Seuneubok Baro sebanyak 242 Kepala Keluarga (KK), dan yang berhak memilih sebanyak 580 suara.
Ayo, tentukan pilihanmu dan jangan Golput pada Selasa 7 Oktober 2025 untuk Gampong Seuneubok Baro semakin maju dan sejahtera. (*)