metropesawat.com, ACEH TIMUR – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila, melaksanakan buka puasa bersama, sekaligus bagi takjil bagi pengguna jalan, dan santunan anak yatim, Sabtu (22/3/2025). Bukber ini mengusung tema “Bersama Menggapai Berkah Ramadhan, Mencari Ampun Dalam Kebahagiaan”.
Ketua MPC PP Aceh Timur, Heriyansyah ST mengatakan Ramadhan tahun ini PP Aceh Timur, menggelar buka puasa bersama sekaligus mengundang ormas, LSM dan organisasi media di Aceh Timur.


“Kita juga laksanakan pembagian takjil bagi pengguna jalan, santunan anak yatim serta tausiyah disampaikan oleh Ustadz Al-Hadi,” ungkap Heriyansyah.
Heri berharap kegiatan ini bisa meningkatkan silaturahmi dan keakraban di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, sesama pengurus PP, Srikandi, ormas, LSM dan insan media.
“Semoga kegiatan ini dapat terus kita laksanakan pada tahun-tahun selanjutnya,” ungkap Heri.
Usai sambutan, dilanjutkan dengan pembagian santunan kepada anak yatim dan dilanjutkan dengan tausyiah.
Tgk Al-Hadi, dalam tausiyahnya menyampaikan tentang keutamaan dan kelebihan bulan Ramadhan.
“Tanpa terasa kita sudah melalui 22 hari puasa. Selanjutnya tinggal 8 hari lagi, maka jangan lewatkan karena amalan di bulan Ramadhan ini sangat banyak Fadilahnya,” ungkap Tgk Al Hadi.
Buka puasa bersama selain diikuti pengurus PP Aceh Timur, juga mengundang KNPI, BANSER, NU, Muda Seudang, YAKATA, LSM KANA, dan berbagai ormas dan organisasi pers di Aceh Timur.
Berita Terkait :>>
- Peringati Harlah ke-100, PCNU Aceh Timur Launching Lembaga Penyuluhan Bantuan Hukum
- Pembangunan Huntara Korban Banjir di Aceh Timur Ditelantarkan
- Satu Mobil Box Diduga Bawa Rokok Ilegal Diamankan, Satu Mobil Berhasil Kabur
- Jelang Operasi Keselamatan Seulawah 2026, Satlantas Aceh Timur Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Kepada Pengguna Jalan
- Polri Peduli, Polres Aceh Timur dan BKO Brimob Gotong Royong Bersihkan Mushola Sekolah
