metropesawat.com, ACEH TIMUR – Teuku Zainal Abidin, S.Pd.I., M.H, Wakil Bupati Aceh Timur, melakukan ziarah ke makam orang tua di Gampong Meunasah Tingkeum, Kecamatan Madat, Kabupaten Aceh Timur pada Rabu (23/7/2025) petang.
Ziarah ini merupakan momen penting bagi Wakil Bupati untuk menghormati dan mengenang jasa serta pengorbanan orang tuanya.
Ziarah ini juga dapat menjadi kesempatan bagi Wakil Bupati untuk merefleksikan diri dan memohon doa restu dari orang tuanya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai Wakil Bupati Aceh Timur.
Dalam suasana yang khidmat, Teuku Zainal terlihat duduk di tepi makam, menundukkan kepala, dan melantunkan doa.
Ia berziarah dengan penuh kekhusyukan, mengenang perjuangan orang tuanya yang telah tiada.
Ziarah tersebut, menurut Muzamil, bukan sekadar sebuah tradisi, tetapi juga wujud rasa syukur dan bakti kepada kedua orang tuanya yang telah membesarkannya.
Dirinya percaya bahwa doa dan restu orang tua memiliki peran besar dalam perjalanan hidup dan kariernya hingga saat ini.(*)
Penulis: Iskandar Ishak
Editor: Seni Hendri
